by on January 24, 2017
1,041 views
Aceh merupakan salah satu provinsi yang ada di Indonesia yang terletak di ujung barat pulau sumatera, di daerah Aceh banyak wisata yang dapat kamu,keluargamu, dan temanmu nikmati, hal tersebut meliputi wisata alam dan wisata lidah (kuliner). Berikut beberapa makanan khas aceh yang sudah dikenal dan mejadi ikon kuliner di Aceh :
1. Asam Keueung Aceh
Kata Asam yang berarti asam dan Keueung yang berarti pedas dalam bahasa Indonesia, dari kata tersebut dapat disimpulkan bahwa Asam Keueung merupakan masakan khas aceh yang memiliki citarasa asam dan pedas, masakan ini berwarna kuning yang berasal dari rempah-rempah, masakan ini biasanya di masak dengan ikan tongkol,bandeng,dan udang.
Masakan Asam Keueung hanya terdapat di Aceh dan biasanya setiap daerah di aceh memiliki citarasa Asam Keueung yang berbeda dan khas.
2. Engköt Payeh (Ikan Pepes) Aceh
Di Aceh Ikan Pepes dikenal dengan sebutan “Engköt Payeh” , Engköt Payeh (Ikan Pepes) ialah masakan ikan yang di masak dengan cara membungkus ikan dengan bumbu yang sudah dihaluskan yang di bungkus dalam daun pisang .
3. Bakso Gatok Kutablang, Bireuen – Aceh
Bakso Gatok Kutablang merupakan bakso khas Aceh dari daerah kota juang (Bireuen), sebenarnya bakso ini tidak jauh berbeda dari bakso biasanya hanya saja ada penambahan sum sum tulang lembu, lemak yang bercampur danging, uniknya masakan ini ialah kita harus menggukan pipet untuk memakan isi dari sum sum tersebut.
Masakan ini dapat anda temui di kota Kutablang, kecamatan Kutablang, Kabupaten Bireuen,Aceh.
4. Kuah Beulangong (Kari kambing khas aceh)
Kuah Beulangong atau biasa disebut kuah sie kameng (kari kambing atau gulai kambing) merupakan masakan khas Aceh yang di masak diatas Beulangong (belanga) bahan utama masakan ini adalah daging kambing, bisa juga daging sapi atau kerbau yang di padukan dengan buah nangka atau labu atau pisang kapok.
5. Sate matang
Sate matang merupakan sate salah satu kuliner Aceh yang berasal dari daerah matang, Bireun Aceh, sate ini memiliki tampilan berbeda dengan sate kebanyakan, biasanya sate memakai lontong sebagai pelengkap. Sate matang disajikan dengan bumbu kacang, nasi putih, kuah kaldu.
Sate ini biasanya menggunakan daging sapi atau daging kambing sebagai dagingnya.
6. Mie Aceh
Masakan ini sudah diakui dan dikenal sebagai salah satu ikon kuliner aceh yang sudah terkenal di seluruh Indonesia. Jika anda menikmatinya di daerah asalnya di aceh pasti akan terasa lebih enak. Ada dua cara memasak masakan ini yaitu dengan digoreng ataupun di masak ber kuah.
7. Kuah Sie Itek
Masakan ini menggunakan bahan utama berupa Sie itek atau bahasa indonesianya berarti daging itik atau daging bebek, masakan ini memiliki rasa yang enak, kekayaan akan rempah rempahnya membuat masakan ini memjadi sangat khas dan menjadi ciri khas masakan aceh.
8. Cecah Anggur Khas Gayo
Bahan utama kuliner ini adalah terong belanda, biasanya bahan ini sering di jadikan jus, akan tetapi berbeda halnya dengan daerah Gayo, disana terong belanda yang biasa disebut anggur dijadikan bahan untuk membuat terasi, cita rasa terasi cecah aggur khas gayo hampir sama dengan terasi umumnya. Pada terasi umumnya menggunakan omat sebagai bahan dasar, itulah yang membedakan cecah anggur khas gayo dengan terasi biasa pada cecah anggur khas gayo digunakan terong belanda sebagai bahan dasarnya, cecah anggur ini sangat pas di padukan dengan nasi hangat dan ikan goreng
Posted in: Pariwisata, Resep, Review
Be the first person to like this.